BERBURU TINUKTUK
SEBAGAI OLEH-OLEH PRIMADONA DARI SIANTAR

Oleh-oleh Primadona dari Siantar
Neosimalungunjaya.com – Bila berkunjung ke Siantar tanpa membawa oleh-oleh Primadona Siantar yakni Tinuktuk, pasti sayanglah. Diantara oleh-oleh lainnya, sekarang Pengunjung Siantar dapat membawa Tinuktuk Kemasan bernama TINUKTUK_TA sebagai hadiah untuk keluarga. Anda pun dapat memesannya secara online sehingga memudahkan Anda selama masih menikmati perjalanan di Kota Siantar dan Kabupaten Simalungun.
Tinuktuk Oleh-oleh Primadona Siantar merupakan sambal ter-unik dari Tanoh Simalungun. Sebab Tinuktuk kaya akan manfaat, kaya akan rasa, dan serba guna juga – cocok dipadu dengan aneka jenis makanan rumahan lainnya.
Tinuktuk adalah sejenis makanan tradisional (sambal unik) suku Simalungun, berbahan rempah-rempah yang kesemua bahannya ditumbuk bersamaan pada lesung kayu atau batu. Rasa-nya kaya akan rempah-rempah, sedikit pedas, beraroma unik dan akan selalu membuat kita lebih berselera saat makan. Sangat direkomendasi sebagai sambal yang mesti tersedia di meja makan kita.
Keunikan lainnya dari Tinuktuk Oleh-oleh Primadona Siantar adalah dapat dijadikan sebagai sambal serbaguna sebagai pasangan lalapan, sayur yang hanya direbus, dan dapat pula dijadikan sebagai bumbu untuk memasak aneka ikan dan sayuran, dan lain sebagainya.
SILA PESAN KEPADA:
JUWY HORSI PURBA
Telp/WA: 082366494707 & 085833504267
email: jecky_03s@yahoo.com
Fb: TINUKTUK_TA
http://jekysitopu.blogspot.co.id/2016/12/tinuktuk-makanan-khas-suku-simalungun.html
ALAMAT “TINUKTUK_TA”
Jalan Jendral Sudirman no. 131 Pematang Raya
Jalan Terompet No. 45 Padang Bulan, Medan

TINUKTUK OLEH-OLEH PRIMADONA DARI SIANTAR
BEBERAPA MANFAAT TINUKTUK
- ~Membuat badan tetap fit terutama bagi mereka yang sering bekerja keras
- ~Menghangatkan badan
- ~Membuat tidur makin nyenyak
- ~Menambah nafsu/selera makan
- ~Khusus bagi ibu-ibu yang baru melahirkan tinuktuk dapat membantu membersihkan darah kotor
- ~Dll..
SIAPA SAJA YANG DAPAT MENGKONSUMSI?
Tinuktuk dapat dikonsumsi siapa saja. Hanya saja kurang cocok diberi pada anak balita khususnya di bawah umur 3 tahun, karena rasanya yang agak pedas jadi kurang disukai anak anak.
BAHAN KANDUNGAN TINUKTUK
- ~Jahen merah
- ~Kencur
- ~Kemiri
- ~Andaliman
- ~Lada
- ~Bawang merah
- ~Bawang putih
- ~Hosaya – Bawang Medan/Batak
- ~Beras sangrai
- ~Garam
TIDAK MENGGUNAKAN PENGAWET
Tinuktuk tidak menggunakan pengawet makanan. Dan tinuktuk kemasan ini dapat bertahan kurang lebih satu setengah bulan.
HARGA
Salah satu produk tinuktuk yang telah dijual dalam kemasan menarik adalah bermerek TINUKTUK_TA, harganya kisaran Rp 30.000,- hingga Rp 40.000 / 200 gram.

OLEH-OLEH PRIMADONA DARI SIANTAR-TINUKTUK
(Harga dapat berubah sewaktu-waktu, tergantung harga bahan rempah yang selalu fluktuaktif.)
(Admin NSJ – DEP)
———————————————————————————————————————————————-